Hasil Pertandingan Indonesia vs Korea Selatan 3 - 2

 On Sabtu, 12 Oktober 2013  

Hasil Pertandingan Indonesia vs Korea Selatan 3 - 2



Jakarta, DirekturSERPIndonesia U-19 vs Korea Selatan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (12/10/2013) dimenangkan oleh Indonesia dengan skor 3-2. Setelah bermain 1-1 di babak pertama, Indonesai akhirnya berhasil menundukkan Korea Sealtan dengan skor tipis 3-2, pada laga penyisihan Grup G Pra Piala Asia U-19.

Tim Garuda Muda yang dibesut Indra Sjafri, bermain penuh semangat dan sempat beberapa kali mengancam gawang Korea Selatan. Namun, gol pertama Indonesia baru tercipta pada menit ke-31 melalui sepakan indah Evan Dimas yang memanfaatkan umpan silang Ilham Udin.

Keunggulan ini tidak bertahan lama, karena Korea Selatan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat tendangan pinalti Seol Taesu. Hadiah pinalti diberikan wasit ketika pemain belakang Indonesia Hansamu Yama Pranata melanggar Kim Shin di daerah terlarang.

Wasit Muhammad Rizwan asal Malaysia menghentikan laga pada menit ke-42, akibat genangan air di lapangan. Dalam tiga menit tersisa, Indonesia terus menyerang dan nyaris menambah keunggulan ketika tendangan keras Hardiyanto gagal dihalau kiper Korea Selatan, namun masih memantul tiang gawang dan bola belum lewati garis gawang. Skor 1-1 pun bertahan hingga babak pertama selesai.

Pada babak kedua Stadion GBK senayan kembai bergemuruh ketika jala gawang Korsel berhasil dijebol kembali oleh Evan Dimas.

Gol ini berawal dari aksi Maldini di sisi kanan pertahanan Korsel, dan melepaskan umpan ke tengah kotak pinalti kemudian disambar Evan dengan sontekan terarah ke dalam gawang. 2-1 Tim Garuda Jaya unggul.

Unggul 2-1 tekanan Indonesia tak berkurang. Lini pertahanan juara bertahan itu dibuat kewalahan oleh aksi individu Evan Dimas, Maldini, dan Udin Ilham, serta Mukhlis Syaefullah.

Sementara Korea Selatan Korea Selatan yang mengandalkan serangan balik, beberapa kali membuat pemain Indonesia kalang kabut, dan terpaksa harus melakukan pelanggaran yang berakibat tendangan bebas.

Evan Dimas mencetak hatrick dan membuat Indonesia unggul 3-1, setelah memanfaatkan umpan silang Iham Udin.

Sok Ming Hwan memperkecl kekalahan menjadi 3-2 ketika sundulannya gagal dibendung kiper Rafli Murdianto pada menit ke-89. Hingga laga usai kedudukan tetap bertahan untuk Indonesia.

Tim Garuda Jaya berhasil maju ke babak final Piala Asia U-19 di Myanmar 2014 nanti.
Hasil Pertandingan Indonesia vs Korea Selatan 3 - 2 4.5 5 Mr. Dummy Sabtu, 12 Oktober 2013 Jakarta, DirekturSERP – Indonesia U-19 vs Korea Selatan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno , Sabtu (12/10/2013) di...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar